Citumang


Obyek Wisata Alam Citumang 15Km dari Pangandaran, green valley Citumang sungai bening berdaya tarik khusus sebagai pesona untuk dikunjungi. Air Terjun Citumang pesona lainya dari pemandian fenomenal ini.

Citumang terletak di Desa Bojong, Kecamatan Parigi, ke arah barat jika dari Pangandaran, Jawa Barat.

Body rafting salah satu kegiatan wisata yang paling menarik selain renang di Citumang ini, suasana tenang diantara gemericik air terjun (curug)Citumang ditambah keasrian alam sekitar Citumang, sungai bening berwarna kehijauan berpadu dinding batu karang di sisinya.

Citumang dari Pangandaran dapat ditempuh dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Jika menggunakan kendaraan umum dapat menggunakan bis maupun angkutan kota dari Terminal Pangandaran, setelah tiba di Jalan menuju Desa bojong disambung dengan ojeg atau angkutan pedesaan. Jika dalam rombongan dapat mencarter angkutan kota. Setelah tiba di Pintu masuk perjalanan dilanjutkan berjalan kaki menyebrangi jembatan dan perkampungan warga sekitar 500meter. Untuk menuju pintu keluar Citumang dapat dengan body rafting karena aliran sungai Citumang menuju pintu keluar, sehingga tidak harus menyusuri kembali perkampungan warga dan jembatan lagi..

No comments: